Pendapat Perkembangan E Commerce di Indonesia

Baru-baru ini, isu tentang pertumbuhan belanja online yang ada di Indonesia terdengar cukup menggembirakan. Dengan begitu, ada banyak orang yang berpendapat bahwa tren belanja online ini sudah berkembang dengan cepat dan sangat maju. Namun, apakah benar demikian? Lantas apa saja pengaruhnya terhadap perbelanjaan di sektor ritel? Anda bisa menyimaknya mengenai perkembangan e commerce di Indonesia di bawah ini.

Perkembangan E Commerce di Indonesia

Menurut Co Founder sekaligus CEO Tokopedia, perkembangan e commerce di Indonesia sekilas memang terlihat begitu besar. Namun hal ini tidak terlalu mempengaruhi sektor ritel. Pasalnya presentasi sumbangan pasar e commerce ke sektor ritel hanya mencapai 1% saja.

Tentu saja hal ini berbeda jauh jika dibandingkan dengan negara-negara besar lainnya, layaknya Amerika dan China. Angka belanja online di negara tersebut sudah mencapai sekitar 14%. Tentu angka ini sudah terbilang cukup besar mengigat Indonesia sendiri masih menduduki presentase yang sangat minim.

Kemudian, jika Indonesia ingin bersaing dalam era perdagangan bebas, maka setiap masyarakat perlu mengikuti kesempatan yang satu ini khususnya bagi kalangan pengusaha. Hal ini tidak peduli apapun skala usaha yang dijalankan. Pasalnya, secara garis besar, masyarakat Indonesia bisa memanfaatkan internet untuk setiap perkembangan bisnis yang ada.

Mengenai perkembangan e commerce di Indonesia sendiri, memiliki peluang yang cukup besar. Namun, untuk sekarang ini pemain marketplace seperti OLX, Tokopedia, ataupun Bukalapak sudah lebih dulu merajai dalam bidang mesin pencari. Tentunya, sebagai seorang pemula masyarakat Indonesia tidak perlu risau, pasalnya ada banyak hal yang bisa dilakukan untuk menyainginya.

Salah satu hal yang bisa dicoba adalah dengan melakukan riset pasar terlebih dahulu dengan jelas. Lantas apa saja tujuannya? Hal ini bertujuan dagar mendapatkan niche yang cukup tepat. Misalnya saja saat produk yang Anda jadikan pilihan sudah dikuasai oleh pemain besar sehingga dalam mengatasinya, Anda bisa memilih niche yang cukup ringan saja.

Anda bisa memanfaatkan trafik mesin pencari dalam menemukan pasar yang tepat sehingga cukup minim persaingan. Mulai dari produk yang kecil, Anda sudah bisa mendapatkan pengalaman yang cukup berharga. Hal ini bisa dilakukan terus-menerus hingga perkembangan dunia internet bisa diketahui lebih jauh.

Pada awalnya, memang hal ini tidak bisa dilakukan dengan mudah. Namun, apabila Anda sudah menemukan teknik yang sesuai maka Anda bisa melakukan perkembangan bisnis dengan cara yang cukup mudah di dunia e commerce.

Itulah mengapa, riset pasar sangatlah penting dilakukan agar Anda bisa menemui tingkat pencarian yang cukup tinggi namun dengan persaingan yang cukup minim pada perkembangan e commerce di Indonesia. Namun, sebelum itu Anda jangan terburu-buru menjual berbagai macam jenis produk. Sebagai pemula, hal ini tidak cukup disarankan terlebih e commerce bukan merupakan market place sehingga Anda perlu mengeluarkan modal yang cukup besar.

Berbeda apabila Anda membuat e commerce dengan model market place yang perlu melakukan promosi dan memperkenalkan jualan online mereka kepada penjual lainnya. Berikut beberapa metode yang bisa dilakukan apabila ingin menggeluti bidang e commerce lebih lanjut:

  1. Membuka website e commerce
  2. Membuka toko di market place
  3. Menjadi reseller atau dropshipper di market place
  4. Membuka usaha melalui blog
  5. Berjualan di sosial media

Beberapa metode dalam perkembangan e commerce di Indonesia di atas bisa Anda lakukan. Hal ini karena perkembangan internet sudah semakin meningkat yang menjadi tuntutan perkembangan zaman itu sendiri.

Meski ada dampak yang timbul akibat perkembangan e commerce di Indonesia, namun tetap saja hal ini bisa diatasi secara perlahan. Yakni dengan membuka lapangan pekerjaan sebanyak-banyaknya oleh pemerintah itu sendiri.

Lantas, Bagaimana Cara Menghadapi Perkembangan E Commerce di Indonesia

Dalam menghadapi perkembangan e commerce di Indonesia, Anda bisa memulainya dengan permulaan yang tidak jauh berbeda dengan bisnis pada umumnya. Adapun tujuan serta target utamanya juga sama seperti bisnis konvensional biasa. Namun media yang digunakan cukup berbeda. Dengan begitu, cara yang dilakukan pun juga berbeda.

Dengan memanfaatkan teknologi maka bisnis tersebut bisa Anda jalankan di era digital. Anda juga perlu menguasai seperti apa cara yang perlu dilakukan dalam mendatangkan trafik pada website e commerce yang dimiliki.

Misalnya saja mendatangkan trafik dengan berbagai cara digital yang bisa Anda lakukan dengan mudah. Seperti dengan memasang iklan pada Google Adword. Atau mungkin Anda menggunakan metode gratis pada SEO atau search engine optimization. Hal itu semua bisa Anda pelajari dengan mudah dan cepat.

Memang perkembangan e commerce di Indonesia memiliki peluang yang cukup besar seiring berjalannya waktu. Saat ini sendiri, bisnis yang dilakukan secara e commere masih bisa Anda mulai dengan memanfaatkan berbagai forum dan internet. Kemudian Anda bisa mempelajari bisnis tersebut secara digital dengan lebih mendalam.

sabadmin: